Tips Atasi Jerawat

Tips Mencegah dan Menghilangkan Jerawat

Tea Tree Oil

Tea Tree oil berasal dari tumbuhan Malaleuca alternifolia yang benyak tumbuh di australia, tumbuhan ini bentuk dan daunnya seperti pohon kayu putih atau Malaleuca leucadendra, makanya ketika dibuka akan tercium seperti bau minyak kayu putih, karena memang masih ada hubungan kekerabatan.

Tea Tree oil mempunyai manfaat sebagai bahan antiseptik, antibakteri, antivirus dan antivirus, karena di dalam tea tree oil terkandung sebuah zat terpenoid, yang berguna untuk mengobati penyakit seperti jerawat. Dalam penggunaanya sebagai obat topikal untuk jerawat, 5% tea tree oil menunjukan efek yang sebanding dengan 5% benzoil peroksida, meski prosesnya agak sedikit lambat. Namun tea tree oil mempunyai resiko efek samping yang lebih rendah dibanding benzoil peroksida.
 
Tetapi, walau efek samping dari penggunaan tea tree oil ini lebih kecil dari benzoil peroksida, janganlah sembarangan menggunakannya, karena jika digunakan secara berlebihan pun tidak akan baik, malah akan menimbulkan efek samping seperti gangguan hormon dan alergi kulit (iritasi, kemerahan dan gatal-gatal).

Menurut pengakuan teman saya keboo, dia mendapatkan tea tree oil ini dari The Body Shop. 


Ada cerita menarik tentang The Body Shop.
Dikabarkan dalam siaran kepada media, rangkaian Tea Tree ini pun sudah terbukti secara klinis dan dermatologis membuat kulit tampak lebih bersih dan bebas kilap. Rangkaian Tea Tree bekerja mendalam, mengurangi minyak berlebih dan pori-pori tersumbat pada wajah, membantu mencegah penampakan jerawat, komedo, serta minyak berlebih.

Formula tambahannya, yakni minyak tamanu sudah sejak lama digunakan secara tradisional untuk melembapkan kulit. Plus, ada tambahan wangi lemon yang menyegarkan di dalam rangkaian ini. Selain mendapatkan kulit yang bersih, pembelian produk ini juga berarti membantu para petani organik yang hidup di kaki gunung Kenya.

Rangkaian Tea Tree The Body Shop ini antara lain;
Skin Clearing Facial Wash (pembersih wajah dari gel), Skin Clearing Foaming Cleanser (bisa membersihkan make up ringan), Tea Tree Blackhead Exfoliating Wash (pembersih wajah sekaligus mengurangi tumpukan komedo), Cleansing Wipes (tisu yang membersihkan dan menyegarkan kulit), Body Wash (sabun mandi), Clearing Toner (membuat wajah tampak kering tidak mengilap, dan mencegah kemerahan), Clearing Lotion, dan Blemish Fade Night Lotion (meningkatkan penampilan kulit rusak karena noda dan mengatasi minyak berlebih).

Sementara untuk titik-titik jerawat yang sudah timbul, bisa langsung dirawat dengan beberapa produk berikut:
Tea Tree Oil (membersihkan noda pada kulit wajah tanpa mengeringkan kulit), Blemish Gel (cepat menyerap dan mudah dibawa bepergian), Face Mask (masker membuat kulit tenang dengan kemampuan mendinginkan kulit wajah), Blotting Tissue (Tisu pembersih noda dan menghilangkan minyak berlebih), dan Concealer (stik ringkas menyamarkan noda tanpa membuat kulit kering, tersedia dalam 2 warna yang berbaur dengan warna kulit).
(kompas.com)
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Obat Jerawat dengan judul Tea Tree Oil. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://tipsacnes.blogspot.com/2010/10/tea-tree-oil.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Admin -

Belum ada komentar untuk "Tea Tree Oil"

Posting Komentar