Tips Atasi Jerawat

Tips Mencegah dan Menghilangkan Jerawat

Mengatasi Kulit Wajah Berminyak dengan Kentang

Kentang ternyata mampu mengatasi kulit wajah yang berminyak. Jenis kulit berminyak memang sangat rentan dengan kemunculan jerawat, apalagi jika tidak dirawat dengan baik. Perawatan kulit berminyak berbeda dengan jenis kulit normal, membutuhkan perawatan yang ekstra dan teratur. Agar kita tidak terlalu repot membeli obat-obatan untuk menghilangkan/mengontrol kadar minyak pada wajah kita, kita bisa menggunakan bahan alami yang mudah didapat.

Caranya, parutlah dua buah kentang yang sudah dikupas dan dicuci bersih, kemudian oleskan parutan kentang tersebut ke seluruh wajah secara merata, dan diamkan kurang lebih selama setengah jam, setelah itu bersihkan dengan air. Lakukan terapi ini secara rutin sebelum tidur, niscaya kulit wajah anda akan terlihat segar, cerah dan bersinar.
Cara ini memang telah terbukti manjur, tips ini juga langsung saya dapatkan dari saudara saya  yang dulu pernah mempunyai jerawat sampai menutupi seluruh wajahnya.   Anda bisa membaca artikelnya di  tips mengatasi jerawat .

Ternyata kandungan dan manfaat kentang sangat banyak, salah satunya bisa mengatasi jerawat pada jenis kulit berminyak. Selain mengandung karbohidrat yang tinggi, kentang juga merupakan satu-satunya jenis tanaman golongan umbi-umbian yang kaya akan vitamin C, kadarnya mencapai 31mg/100g. Kentang juga mengandung Vitamin B1, niasin dan kalium.


Baca juga :  Madu dan jeruk nipis untuk obat jerawat , Minyak zaitun
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Tips mengatasi kulit wajah berminyak dengan judul Mengatasi Kulit Wajah Berminyak dengan Kentang. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://tipsacnes.blogspot.com/2010/06/mengatasi-kulit-wajah-berminyak-dengan.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Admin -

1 Komentar untuk "Mengatasi Kulit Wajah Berminyak dengan Kentang"