Tips Atasi Jerawat

Tips Mencegah dan Menghilangkan Jerawat

8 Pedoman Merawat Kulit

8 Pedoman Merawat Kulit - Seringkali tanpa disadari, kebiasaan-kebiasaan yang anda lakukan adalah penyebab utama yang membuat kulit cepat sekali berkurang keindahannya. Ada banyak hal yang sebetulnya salah namun tetap saja dilakukan, sehingga masalah-masalah kulit mulai bermunculan. Yang paling umum tentunya adalah jerawat, kulit kering dan kusam, serta dapat juga menjadi kanker kulit.

pedoman merawat kulit

Bagi anda yang sangat peduli dengan keindahan kulit, berikut ini 8 pedoman merawat kulit yang perlu anda perhatikan :

Pedoman merawat kulit #1 Minum yang cukup

Ini adalah yang paling dasar dan sangat sering saya sampaikan dalam banyak artikel. Terpenuhinya kebutuhan air dalam tubuh akan membuat kulit menjadi lebih segar sehingga tidak kering dan kusam. Ini juga akan membuat kulit lebih kuat menahan serangan bakteri dan virus.

Pedoman merawat kulit #2 Pakai sabun yang tepat

Kulit badan dan kulit wajah mempunyai karakteristik yang berbeda. Karena itu pisahkan antara sabun untuk badan anda dengan sabun wajah. Selain itu, anda juga tidak boleh sembarangan menggunakan sabun wajah. Pilihlah sabun wajah yang memang cocok dengan tipe kulit anda.

Pedoman merawat kulit #3 Gunakan tabir surya

Tabir surya sangat penting bagi anda yang banyak beraktifitas diluar ruangan. Selain bermanfaat untuk menutrisi kulit, tabir surya juga akan melindungi kulit yang sering terpapar sinar matahari langsung dari resiko flek hitam dan kanker kulit.

Pedoman merawat kulit #4 Gunakan pelembab kulit

Pelembab kulit juga merupakan hal yang penting dan jangan sampai ketinggalan. Ini akan menjaga kulit dari dehidrasi yang berlebihan dan akan menutrisi kulit sehingga tetap sehat dan indah. Namun anda juga perlu untuk memilih pelembab kulit yang benar-benar cocok dengan jenis kulit anda, terlebih jika anda memiliki jenis kulit sensitif.

Pedoman merawat kulit #5 Urutan yang benar saat keramas

Bagi anda yang menggunakan sampo dan kodisioner secara terpisah, pastikan untuk keramas dan memakai kondisioner terlebih dahulu. Setelah selesai dibilas hingga bersih barulah anda boleh menyabuni wajah dan badan anda. Urutan ini jangan sampai terbalik atau dilakukan secara bersamaan. Karena sisa kondisioner yang menempel pada kulit wajah dan badan dapat memberikan resiko munculnya jerawat.

Pedoman merawat kulit #6 Jangan suka memegang wajah

Ini mungkin adalah kebiasaan yang paling sering. Tanpa sadar, seringkali anda meraba-raba kulit wajah ataupun jerawat anda. Hindarilah kebiasaan ini! Kulit tangan adalah tempatnya bakteri, ini dapat membuat bakteri yang ada di tangan pindah ke kulit wajah anda. Kebiasaan meraba-raba kulit wajah atau jerawat dapat menyebabkan kondisi jerawat anda meradang dan semakin parah.

Pedoman merawat kulit #7 Bersihkan wajah sebelum tidur

Hal ini terutama untuk wanita yang sering menggunakan make-up. Banyak sekali wanita yang merasa malas untuk membersihkan muka sebelum tidur. Rubahlah kebiasaan malas itu! Saat tidur adalah waktu bagi kulit untuk meregenerasi dirinya. Kulit akan berusaha untuk membuang racun dan menyerap sebanyak-banyaknya nutrisi. Sisa make-up yang masih menempel pada kulit wajah dapat membuatnya terserap melalui pori-pori kulit. Ini dapat membuat kulit wajah anda menjadi kusam.

Pedoman merawat kulit #8 Tidur yang cukup

Seperti penjelasan diatas, tidur adalah waktu yang penting bagi kulit untuk meregenerasi dirinya, maka dari itu cukupkanlah waktu tidur anda. Kurangnya waktu tidur juga akan membuat waktu untuk kulit meregenerasi dirinya menjadi berkurang. Tidurlah setidaknya 7 jam dalam sehari.

Selain 8 pedoman merawat kulit diatas, anda juga perlu untuk melengkapinya dengan konsumsi makanan sehat yang membuat kulit anda tetap awet muda serta berolahraga secara teratur. Semoga bermanfaat!


Mulailah untuk berbagi informasi bermanfaat dengan teman-teman anda di facebook, twitter, atau G+.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori serba-serbi dengan judul 8 Pedoman Merawat Kulit. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://tipsacnes.blogspot.com/2012/11/8-pedoman-merawat-kulit.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Admin -

Belum ada komentar untuk "8 Pedoman Merawat Kulit"

Posting Komentar